Hai bund gimana kabarnya? Duh musim hujan gini emang paling enak makan mie ya apalagi mie ramen. Disaat pandemi gini agak ngeri-ngeri sedap ya kalo mau dine in ramen, tapi kalo food delivery pasti rasanya agak beda rasanya.

Daripada cuma ngebayangin kita coba bikin pakai bahan yg ada disekitar kita aja yuk bun, dijamin rasanya gak kalah sama yang ada di resto Jepang.
Bahan – Bahan Ramen
- 600ml air matang
- 200 ml susu kedelai tawar atau bisa diganti dengan susu beruang atau bearbrand aja, tapi lebih enak kalo pakai susu kedelai hehe
- 2 potong daging ayam bagian paha & dada
- 2 siung bawang putih geprek atau kalo mau lebih harum bisa ditumis terlebih dahulu
- 3 cm jahe geprek
- 2 sdm kecap asin (kalo gak ada bisa diskip ganti gula)
- 2 sdm minyak wijen (kalo gak ada bisa diskip)
- 1/2 sdt lada bubuk
- kaldu bubuk, garam dan gula secukupnya
Isian Dan Topping
- Mie yang sudah direbus (kalo ini pake mie merk URAY karena teksturnya tuh mirip ramen, merk lain juga boleh kok)
- ayam yang tadi direbus, disuwir-suwir
- pokcoy
- telur rebus
- nori
- daun bawang
- wijen
- cabe bubuk
- irisan lemon
- pokoknya bisa disesuaikan yah toppingnya sesuai selera
Cara Membuat Ramen
- Rebus ayam dengan air dalam panci sekitar 15-30menit seperti membuat kaldu
- Masukkan bawang putih dan jahe sambil diaduk.
- Masukkan susu kedelai sambil terus diaduk
- Masukkan minyak wijen, kecap asin, kaldu bubuk, garam, lada bubuk & sedikit gula sesuai selera
- Aduk terus sambil dikoreksi rasa sampai sesuai yang diinginkan.
- Setelah mendidih matikan kompor.
- siapkan mangkok isi dengan mie yang telah direbus, siram dengan kuah ramen dan tambahkan topping sesuai selera. Tambahkan irisan lemon agar lebih segar (opsional)
- Sajikan selagi hangat, tambahkan perasan lemon agar makin sedeeeeppp.
Gimana gimana gimana bun? Gampang kan? Rasanya juga gak kalah kan sama yang ada di resto. Selamat mencoba!
Follow our media social : FB – IG